PENERAPAN CULTURAL CONTROL DARI PERSPEKTIF PERANG RAMAYANA TERHADAP PENINGKATAN KINERJA KARYAWAN DI PERUSAHAAN LAUW ENGINEERING

  • Albertus Christian Andrianto Jurusan Akuntansi Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya
Abstract Views: 265 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 231 times
Keywords: Sistem Pengendalian Manajemen, Cultural Control, Ramayana, Perang

Abstract

Perkembangan suatu organisasi atau perusahaan di masa yang akan datang, salah satunya ditentukan oleh kualitas kinerja karyawan. Perbedaan kepentingan antara karyawan dengan manajemen, seperti kepentingan pribadi (self interest) sering kali menjadi masalah dalam mencapai tujuan perusahaan. Keterbatasan manajemen dalam mengarahkan maupun mengelola karyawan diprediksi menjadi salah satu penyebab dari perbedaan kepentingan ini. Sebagian besar karyawan akhirnya tidak dapat bekerja secara maksimal dan tidak dapat memberikan kontribusi yang lebih bagi perusahaan karena ketidakjelasan atau kurangnya arahan. Sistem Pengendalian Manajemen membantu perusahaan dalam mengelola dan menyelaraskan sikap dan perilaku karyawannya dengan tujuan perusahaan yang ingin dicapai. Setiap perusahaan memiliki Sistem Pengendalian Manajemen yang berbeda-beda untuk menjalankan bisnisnya, seperti perusahaan Lauw Engineering. Lauw Engineering merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi dengan sistem job order, yang memerlukan kedisiplinan, kerjasama, ketelitian dan time management yang baik. Permasalahan dalam perusahaan Lauw Engineering terkait dengan tidak dilakukan penulisan terkait penulisan aturan, komitmen dan nilai-nilai perusahaan, sering kali menurunkan kualitas kinerja karyawan. Hal ini mengakibatkan kualitas kinerja karyawan menjadi semakin buruk, jika terlalu lama tidak diatasi maka perusahaan semakin susah untuk berkembang. Penelitian ini berusaha membantu memberikan solusi berupa pemikiran tentang bagaimana menerapkan cultural control untuk meningkatkan kualitas kinerja karyawan yang dilihat dari perspektif Kitab Ramayana. Penelitian ini tergolong dalam applied research (penelitian terapan), dimana peneliti berusaha untuk mengevaluasi permasalahan terjadi dan juga berusaha memberikan solusi maupun rekomendasi yang dapat menyelesaikan permasalahan di perusahaan Lauw Engineering. Hasil penelitan ini merekomendasikan perusahaan untuk mengatasi permasalahan tidak adanya penulisan secara baik mengenai aturan komitmen dan nilai dengan melakukan dokumentasi atau penulisan secara baik, membuat small group discussion beserta training rutin dan pemasangan poster. Penelitian dan rekomendasi yang diberikan penulis, dengan harapan mampu membantu perusahaan Lauw Engineering menyelesaikan permasalahannya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anthony, Robert N. Dan Govindajaran, V., 2004. Management Control System, 11th.ed., Mc Graw-Hill Companies, Inc., New York.

Barney, J. B. 1986. Organizational Culture: Can It Be a Source of Sustained Competitive Adventage?. Academy of Management Review, Vol. 11, No. 3, pp. 656-665.

Davis, Keith, dan Newstrom, John, W. 1990. Perilaku dalam Organisasi. Jakarta : Erlangga

Denison, D. R. and Mishra, A. K. 1995. Toward a Theory of Organizational Culture and Effectiveness. Organization Science, Vol. 6, No. 2, pp. 204-223.

Effendi, T.N. (1995). Sumber Daya Manusia, Peluang dan Kemiskinan. Jogjakarta: Tiara Wacana

Efferin, S., dan B. Soeherman. 2010. Seni Perang Sun Zi dan Sistem Pengendalian Manajemen. PT Elex Media Komputindo.

Fauzi, H., and Hussain, M. M. 2008. Relationship between Contextual Variables and Management Control Systems: Experience with Indonesian Hospitality Industry, Working Paper, pp. 1-34.

Hofstede, G. 1978. The Poverty of Management Control Philosophy. Management Control Philosophy, Vol. 3, No. 3, pp. 450-461.

Hofstede, G. 1980. C lt re’s conseq ences: International differences in work-related value. London; Sage Publication.

Hofstede, G. 1994. Cultures and Organization: Intercultural Cooperation and Its Importance for Survival. London, HarperCollins Publishers.

Kreitner dan Kinicki. (2005). Perilaku Organisasi. Jakarta. Salemba empat.
Published
2018-03-13