FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI VOLUME EKSPOR KAKAO INDONESIA PERIODE 2006-2015
Abstract
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model stastistik untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi Volume Ekspor Kakao Indonesia berdasarkan data tahunan dari Volume Ekspor kakao Indonesia, Harga Domestik Kakao, Harga Internasional Kakao, dan Nilai Tukar Rupiah terhadap US$ pada tahun 2006 sampai dengan tahun 2015. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Harga Kakao Domestik, Harga Kakao Internasional, dan Nilai Tukar Rupiah terhadap US$ dengan variabel terikat yaitu Volume Ekspor Kakao Indonesia. Data yang digunakan diperoleh dari website resmi Badan Pusat Statistik Indonesia, Pusat data dan Informasi Pertanian, dan Direktorat Jendral Perkebunan. Penelitian ini mengacu pada penelitian yang telah di lakukan sebelumnya di berbagai negara termasuk negara di Asia. Berdasarkan hasil uji empiris yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel Harga Domestik Kakao mempunyai pengaruh yang dominan dalam mempengaruhi Volume Ekspor Kakao Indonesia. Harga Domestik kakao Indonesia dan Nilai Tukar Rupiah terhadap US$ berpengaruh negatif signifikan terhadap Volume Ekspor kakao Indonesia.
Downloads
References
Damayanti D. 2012. Industri Kakao. Office of Chief Economist Mandiri 11:1-4. Jakarta. Indonesia.
Hasan Iqbal. 2006. Analisis Data Penelitian Dengan Statistik. Jakarta : PT Bumi Aksara
Ratna Puspita. 2015. Pengaruh Produksi Kakao Domestik. Harga Kakao Internasional. Dan Nilai Tukar Terhadap Ekspor Kakao Indonesia Ke Amerika Serikat (Studi pada Ekspor Kakao Periode Tahun 2010-2013). Jurnal. Malang: Universitas Brawijaya
Sukirno. Sadono. 2007. Makro Ekonomi Modern. Jakarta : PT.Raja Grafindo Persada
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.