ANALISIS PENGARUH KECERDASAN EMOSI TERHADAP PERENCANAAN KARIR INDIVIDUAL PADA WANITA YANG MEMILIKI KONFLIK PERAN GANDA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosi (perceiving & identifying, facilitating, understanding dan managing) terhadap perencanaan karir individual pada wanita yang memiliki konflik peran ganda. Penelitian ini didukung oleh teori kecerdasan emosi yang dikembangkan oleh Salovey, Mayer & Caruso (1997) dan teori perencanaan karir individual yang dikembangkan oleh Mondy (1993). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode Analisis Regresi Linear Berganda dengan bantuan spss versi 16.0 for windows. dalam pengolahan data. Dalam penelitian ini, yang menjadi sampel adalah wanita yang memiliki konflik peran ganda (work- family),sudah bekerja (terikat pada suatu instansi), sudah menikah dan memiliki anak, berada pada rentang usia masa dewasa awal yaitu 18-40 tahun dan berdomisili di beberapa kota di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dengan melakukan penyebaran kuesioner hingga terkumpul 97 data. Penelitian ini juga menggunakan uji asumsi klasik yang meliputi Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas, Uji Heteroskedastisitas dan Autokorelasi serta pada pengujian hipotesis digunakan Uji Signifikasi Simultan (Uji F)dan Uji Signifikansi Pengaruh Parsial (Uji t). Hasil dari dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh dimensi kecerdasan emosi secara parsial yang meliputi perceiving & identifying, facilitating, understanding, dan managing terhadap perencanaan karir individual pada wanita yang memiliki konflik peran ganda. serta secara holistik terdapat pengaruh kecerdasan emosional terhadap perencanaan karir individual pada wanita yang memiliki konflik peran ganda.
Downloads
References
Caruso, David. (2004). “Mayer-Salovey-Caruso Emotional Intelligence Test
Carlson, Dawn. S, et all. (2000). “Construction and Initial Validation of a Multidimensional Measure of Work–Family Conflict, Journal of Vocational Behavior 56, 249–276
Cherniss, C., Goleman, D. Emmerling, R. Cowan, K., & Adler, M. (1998). Bringing emotional intelligence to the workplace . New Brunswick, NJ: Consortium for Research on Emotional Intelligence in Organizations, Rutgers University
Coetzee, M. & D. Schreuder, 2011. ‘The Relation between career anchors, emotional intelligence and employability satisfaction among workers in the service industry’,Journalof Industrial and Organizational Psychology in South Africa, Vol. 15 Number 3
Frone, M. R., Russell, M., & Cooper, M. L. (1992). Antecedents and outcomes of work-family conflict: testing a model of the work-family interface.Journal of Applied Psychology, 77(1), 65-78. Dikutip pada tanggal 10 November 2013
Greenhaus, Jeffrey H., and Beutell, Nicholas J. 1985. “Sources of Conflict between Work and Family Roles”. Journal of The Academy of Management Review, 10: 76-88.
Gutek, B. A., & Lardwood, L (1987). Women’s Career Development. California: Sage Publications, Inc.
Mathis, R.L. et al.(1997) Human Resource Management, 4th Edition, The Economic Publishing House, Bucarest, p.141
Meirnayati, Fabiola. Tesis. Analisis Pengaruh Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Emosi dan Kecerdasan Spiritual terhadap Kinerja Karyawan: Studi Kasus di Hotel Horison Semarang.
Mondy, W. R dan Robert M. Noe. 1993. Human Resouces Management. Allyn & Bacon.
Saeedi,Nima.(2012), Studying the Influence of Emotional Intelligence on Career Success, Journal of Basic and Applied
Santrock, W. John. (2002). Life-Span Development : Perkembangan Masa Hidup. Jilid 1. Jakarta : Erlangga.
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.