EVALUASI AUDIT KEPATUHAN DARI REGIONAL QUALITY ASSURANCE 06 BANK NEGARA INDONESIA (BNI) DALAM MENGANTISIPASI TERJADINYA KREDIT BERMASALAH DI SKC GRAHA PANGERAN SUARABAYA
Abstract
Saat ini sektor kredit di Indonesia masih merupakan bidang kegiatan usaha bank yang memiliki pendapatan utama dibandingkan dengan kegiatan lainnya. Namun sebagai sumber pendapatan utama, kredit juga mempunyai resiko, dimana ada kemungkinan pinjaman tidak akan tertagih. Sehingga bank harus mampu meminimalkan tingkat Non Performing Loan (NPL) dibawah batas maksimum (5%). Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah meningkatkan pengawasan melalui audit kepatuhan yang dilakukan pada setiap proses penyaluran kredit. Audit kepatuhan merupakan salah satu alat manajemen dalam memantau dan meningkatkan kualitas operasional, termasuk usaha perkreditan untuk mencapai hasil yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menilai pelaksanaan audit kepatuhan dalam mengantisipasi terjadinya kredit bermasalah di SKC Graha Pangeran Surabaya Bank BNI. Hasilnya menunjukan bahwa audit kepatuhan yang dilakukan belum efektif dalam membantu badan usaha mengantisipasi terjadinya kredit bermasalah, karena terdapat beberapa prosedur yang tidak sesuai dengan prakteknya. Salah satunya adalah tidak adanya laporan pemantauan tahun 2011. Sehingga diharapkan tata pelaksanaan audit kepatuhan Regional Quality Assurance dilakukan secara tepat, termasuk pembuatan laporan tersebut yang menjadi ujung tombak dari suatu audit.
Downloads
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.