PENERAPAN ENTERPRISE RISK MANAGEMENT GUNA MENINGKATKAN PENJUALAN PADA PT. BINTANG FAJAR
Abstract
Saat ini kondisi persaingan semakin dirasa ketat oleh para pelaku bisnis di Indonesia. Segala macam usaha dilakukan untuk memenangkan persaingan tersebut termasuk menghambat dan bahkan menghilangkan risiko yang akan mempersulit persaingan. Untuk dapat menghadapi setiap risiko perusahaan membutuhkan penerapan Enterprise Risk Management. Penelitian ini bertujuan untuk memahami penerapan Enterprise Risk Management dalam sebuah perusahaan keluarga guna meningkatkan opersaionalnya khususnya dalam kegiatan penjualan. Penerapan ERM ditujukan untuk mengantisipasi segala risiko yang akan terjadi dalam segala kegiatan perusahaan. Penerapan ERM didalam PT. Bintang Fajar ini bertujuan untuk mengurangi, menangani dan mengelola risiko yang ada dalam perusahaan tersebut. Karena dapat dilihat bahwa sebagian tindakan yang telah dilakukan perusahan kurang mampu untuk meminimal kan risiko yang ada, sehingga perlu adanya rekomendasi guna memperbaikan tindakan yang dirasa kurang tepat. Enterprise Risk Management di perusahaan ini membahas tentang kegiatan penjualan dan kegiatan yang terkait serta segala dampak risiko yang ditimbulkan oleh aktivitas kegiatan tersebut. Selain itu pemilik perusahaan juga dapat memahami lebih jauh tentang bagaimana pentingnya penerapan Enterprise Risk Management , serta manfaatnya sehingga dapat mempengaruhi terhadap kualitas keputusan yang diambil oleh perusahaan.
Downloads
References
_key_determinant_of_Project_success , diakses 20 Januari 2014)
Alijoyo, Antonius. 2006. Enterprise Risk Management : Pendekatan praktis, edisi 2. Jakarta : Ray Indonesia
Cheng, T.C.E. 2009. Supply risk management via Guanxi in the Chinese business context: The buyer’s perspective.
COSO. 2004. Applying COSO’s Enterprise Risk Management – Integrated Framework (www.coro.org/documents/COSO_ERM.ppt, diakses 12 Oktober 2013)
COSO. 2004. Enterprise Risk Management – Integrated Framework (http://www.coso.org/documents/COSO_ERM_ExecutiveSummary.pdf, diakses 10 Oktober 2013)
Darmawi, Herman. 2004. Manajemen Risiko, Cetakan kedelapan. Jakarta : Bumi Aksara
Djohanputro, Bramantyo. 2006. Manajemen Risiko Korporat Terintergrasi, Cetakan kedua. Jakarta : PPM
Gonzalez, Maximiliano. 2011. Family firms and debt: Risk aversion versus risk of losing control.
Hagelin, Niclas. 2004. Family ownership, dual-class shares, and risk managemet.
IICD. 2010. Data Family Business (http://www.ffi.org/?page=globaldatapoints, diakses 5 September 2013)
Kountur, Ronny. 2008. Mudah Memahami Manajemen Risiko Perusahaan, Cetakan pertama. Jakarta : PPM
O’Donnel,ED. 2004. Enterprise Risk Management: A systems- thinking framework for the event identification phase.
Widjaja Tunggal, Amin. 2009. COSO Enterprise Risk Management and Risk Based Auditing, Cetakan pertama. Jakarta : Harvarindo
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.