PERANCANGAN KITCHEN SET UNTUK RUMAH MUNGIL TIPE 21 dan 36.
Abstract
Pada saat ini jumlah penduduk negara Indonesia semakin banyak dan berkembang sehingga menjadi negara urutan ke 4 di dunia jumlah penduduk terbanyak dengan lebih dari 240 juta jiwa. Dengan semakin banyaknya jumlah penduduk Indonesia ini maka tanah atau lahan untuk tempat tinggalpun semakin berkurang dan padat. Maka dibuatlah hunian yang berukuran kecil seperti tipe 21 yang sebetulnya kurang layak untuk ditinggali karena ukurannya yang terlalu kecil, yang kemudian dibuatlah hunian tipe 36 yang sudah memenuhi standard untuk dihuni. Dengan ukuran rumah yang sederhana mempunyai sedikit ruang yang tidak begitu besar. Di dalam rumah itu terdapat kegiatan yang bersifat sebentar dan lama. Dapur merupakan ruang yang tidak selalu digunakan namun perabotan yang digunakan memakan banyak ruang bagi rumah kecil; padahal luas dapur mencakup 10% dari luas rumah. Kenyataannya, aktifitas rutin di dapur hanya sebentar sekitar 2 - 4 jam saja, selebihnya dapur tidak dipergunakan. Luas dapur sekitar 3 - 4 m2 sangat bermanfaat bila dapat dipakai aktifitas atau kegiatan produktif lain. Kebijakan pemerintah dalam melakukan konversi penggunaan energi dari minyak tanah ke gas LPG (Liquefied Petroleum Gas) telah banyak mendorong orang untuk memakai kompor gas LPG sebagai bahan bakar kompor yang digunakan. Meskipun kompor gas LPG memiliki kelebihan lebih praktis penggunaannya dari kompor minyak tanah, tetapi masih memiliki kekurangan yaitu bahaya yang ditimbulkannya jika terjadi kebocoran gas yang berakibat pada ledakan dan menimbulkan kebakaran bahkan korban jiwa. Oleh sebab itu diperlukan perabot dapur dengan fleksibilitas ruang yang baik dan dilengkapi dengan pengaman tabung gas LPG.
Downloads
References
Aryanto, Yunus. 2008. 46 Inspirasi Desain Kitchen Set. Jakarta: Griya kreasi
Chuan et al., 2010. Anthopometry of The Singaporean and Indonesian Populations. International Journal : Industrial Ergonomics.
Darmaprawira, Sulasmi. 2001. Warna : Teori dan Kreatifitas Penggunanya. Bandung: ITB.
Nurmianto, Eko.2008.Ergonomi, Konsep dasar dan aplikasinya.Guna Widya:Surabaya.
Palgunadi, Bram. 2008. Disain Produk 2 : Analisis dan Konsep Disain. Bandung: ITB.
Palgunadi, Bram. 2008. Disain Produk 3 : Aspek-Aspek Disain. Bandung: ITB.
Palgunadi, Bram. 2008. Disain Produk 4 : Membuat Rencana. Bandung: ITB.
Panero, Julius ,AIA, ASID. dan Zelnik, Martin , AIA, ASID.1979.Dimensi Manusia dan Ruang Interior.Buku panduan untuk dtandar pedoman perancangan.Erlangga:Jakarta.
Pheasant,S.1986.Body space:Anthropometry, ergonomics and design.Taylor and francis:London.
Rozalena, Agustin. 2009. 345 Tips Menata & Merawat Ruang Dapur. Jakarta : Griya Kreasi.
Saragih, John F.B. 1997. Merenovasi Rumah Tipe 21 dan Tipe 36. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama.
Sekaresti, Rara. 2011. Mendesain Dapur Idaman (Inspirasi Desain Dapur untuk Rumah Tipe 36,45,54,72, dan 90). Jakarta : Transmedia.
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.