LIFE HISTORY NAOMI: SEORANG PEREMPUAN PERIAS JENAZAH

  • Raissa Alexandra Noramesakh Fakultas Psikologi Universitas Surabaya
Abstract Views: 139 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 584 times
Keywords: life history, perias jenazah, perkembangan psikososial, interaksi antara diri dan masyarakat.

Abstract

Karya life history ini bermaksud merekonstruksi dan menafsirkan perjalanan hidup Naomi, seorang perempuan perias jenazah asal Semarang yang kini bekerja di Surabaya. Lahir pada tahun 1951, ia menjadi perias jenazah pada tahun 1985, setelah kedua anak kandungnya meninggal dunia. Hasil penelitian life history ini mengungkap beberapa hal, yaitu; pertama, Naomi telah tumbuh dan berkembang sesuai tahapan perkembangan, dan mengalami beberapa krisis dalam kehidupannya. Kedua, Naomi hidup dalam sebuah masyarakat yang memberikannya beberapa kebebasan untuk bertindak, namun di samping itu juga memberikan batasan-batasan yang menghambat dan merugikan dirinya. Ketiga, Naomi menjalankan tiga peran dalam kehidupannya di masyarakat, yaitu sebagai seorang perempuan, warga keturunan Tionghoa, dan juga seorang perias jenazah. Dalam menjalankan perannya tersebut, tak jarang Naomi harus mengalami konflik-konflik yang merugikan dirinya, namun terkadang masyarakat juga memberikan beberapa keuntungan bagi dirinya. 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ayu, Regina A “Hubungan Religiusitas dengan Resiliensi pada Ibu yang Memiliki Anak Retradasi Mental.” Skripsi, Universitas Kristen Satya Wacana, 2012).

Erikson, Erik H. “Growth and Crises of the „Healthy Personality.‟” Dalam Personality in Nature, Society, and Culture, edisi ke-2, disunting oleh Clyde Kluckhohn dan Henry A. Murray, h. 185-225. New York: Alfred A. Knopf, 1953.

Hurlock, Elizabeth B. Psikologi Perkembangan; Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan, edisi ke-5. Jakarta: Erlangga, 1994.

Lee, Dorothy. “Freedom and Social Constraint.” Dalam Valuing the self; What We Can Learn From Other Culture. Prospect Heights: Waveland Press, 1976.

Mintz, Sidney W. Worker in the Cane: A Puerto Rican Life History. New York: W. W. Norton & Campany, 1976.

Moleong, Lexy J. Metodologi Penelitian Kualitatif, edisi revisi. Bandung: Remaja Rosdakarya, 2004.

Neuman, Lawrence W. Social Research Method: Qualitative and Quantitative Approaches. Boston: Allyn and Bacon, 2003.

Santrock, John W. Perkembangan Masa Hidup, edisi ke-5, jilid ke-1. Jakarta: Erlangga, 2002.

Sider, Gerald M. “Within and Against History.” Dalam Lumbee Indian Histories; Race, Ethnicity, and Indian Identity in the Southern United States. Cambridge: University Press, 1994.

Siregar, Sri D. “Peran Ibu Bekerja dan Ibu tidak Bekerja terhadap Pendidikan Anak di Rumah pada Masyarakat Mandailing di Kelurahan Bonan Dolok Kecamatan Padang Sidempuan Utara.” Skripsi, Universitas Sumatera Utara, 2011.

William, Martin. “Pengaruh Sikap, Norma Subyektif, dan Kendali Perilaku yang Dipersepsikan terhadap Intensi Etnis Tionghoa untuk Menikah dengan Pribumi”. Skripsi, Universitas Indonesia, 2009.

Yudiardi, M. Salis. “Penerimaan Remaja Laki-laki dengan Perilaku Antisosial terhadap Peran Ayahnya dalam Keluarga.” Skripsi, Universitas Muhammadiyah, 2009.
Published
2014-03-01