PERBAIKAN PENGELOLAAN PARIWISATA DI KARESIDENAN MADIUN BERDASARKAN “CITY TOURISM COMPETITIVENESS”

  • Ivan Prabowo Sugianto Jurusan Teknik Manajemen Industri Fakultas Teknik Universitas Surabaya
  • Indri Hapsari Jurusan Teknik Manajemen Industri Fakultas Teknik Universitas Surabaya
  • Mochammad Arbi Hadiyat Jurusan Teknik Manajemen Industri Fakultas Teknik Universitas Surabaya
Abstract Views: 120 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 115 times
Keywords: Pariwisata, Destination Competitiveness, Structural Equation Modeling, Karesidenan Madiun, Pemetaan

Abstract

Penelitian ini memiliki dua tujuan yaitu, mengidentifikasi faktor-faktor penyebab wisatawan memilih berwisata di karesidenan Madiun, dan membuat rancangan usulan perbaikan di karesidenan Madiun. Terdapat lima variabel laten yang mempengaruhi keputusan seseorang memilih tempat tujuan wisatanya, variabel tersebut didapat dengan melakukan survey awal/observasi dan wawancara. Analisis Structural Equation Modeling dilakukan untuk mengetahui variabel-variabel mana yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan seseorang memilih tempat tujuan wisatanya (Destination Competitiveness). Berdasarkan analisis tersebut didapatkan dua dari lima variabel memiliki pengaruh posistif dan signifikan, variabel tersebut yaitu variabel Environmental Education dan Natural Resources. Analisis berikutnya yaitu Multidimensional Scalling yang digunakan untuk memetakan presepsi responden dan didapatkan hasil bahwa dari lima kabupaten di Karesidenan Madiun tidak ada kabupaten yang mirip satu sama lain berdasarkan presepsi responden. Sehingga usulan perbaikan yang diberikan akan berfokus kepada variabel Environmental Education dan Natural Resources, dan usulan perbaikan tersebut akan diberikan untuk masing-masing kabupaten.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Chee-Hua, C., May-Chiun, L., Songan, P., & Nair, V. (2014). Rural Tourism Destination Competitiveness: A Study on Annah Rais Longhouse Homestay, Sarawak. Procedia – Social and Behavioral Sciences, 144, 35-44.

Cibinskiene, A., & Snieskiene, G. (2015). Evaluation of City Tourism Competitiveness. Procedia – Social and Behavioral Sciences, 213, 105-110.

Enright, M. J., & Newton, J. (2004). Tourism destination competitiveness: a quantitative approach. Tourism Management, 25, 777-788.

Simamora, Bilson. (2005). Analisis Multivariat Pemasaran. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Yamin, S., & Kurniawan, H. (2011). Generasi Baru Mengolah Data Penelitian dengan Partial Least Square Path Modeling: Aplikasi dengan Software XLSTAT, SmartPLS, dan Visual PLS. Jakarta: Penerbit Salemba Infotek.

http://surabaya.bisnis.com/read/20160606/17/89258/paket-wisata-ke-indonesia-lebih-mahal-dibanding-thailand- (akses 11 maret 2016)

http://www.madiunpos.com/2016/03/24/investasi-madiun-menanti-kehadirantrans-studio-di-kota-gadis-703917 (akses 2 Agustus 2016)

http://bisnis.liputan6.com/read/2025616/sektor-pariwisata-indonesia-cetak-3-juta-lowongan-kerja (akses 2 Agustus 2016)
Published
2018-03-01