RANCANGAN LANGKAH-LANGKAH MENUJU CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY UNTUK MENCEGAH TERJADINYA KONFLIK ANTARA PETERNAKAN AYAM PETELUR X DENGAN MASYARAKAT DUSUN PANDIAN
Abstract
Peran corporate social responsibility (CSR) dibutuhkan untuk mengimbangi dampak yang ditimbulkan dari badan usaha dan juga untuk mempertahankan eksistensi badan usaha tersebut. CSR tidak hanya dilakukan pada badan usaha besar, akan tetapi juga dapat diterapkan pada badan usaha kecil. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengamati permasalahan yang berkaitan dengan langkah-langkah menuju corporate social responsibility (CSR) di peternakan ayam petelur X yang diatasnamakan dengan pondok pesantren Nurul Qarnain, yaitu untuk mencegah terjadinya konflik antara peternakan ayam petelur X dengan masyarakat dusun Pandian atas dampak yang ditimbulkan dari kegiatan operasional badan usaha, khususnya atas polusi udara yang ditimbulkan dari kotoran ayam yang berasal dari kandang ayam milik peternakan ayam petelur X. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya peran CSR untuk mencegah timbulnya konflik dan mengatasi masalah sosial antara badan usaha dengan masyarakat sekitar agar badan usaha bisa bertahan dalam jangka panjang. Dengan demikian, setelah ditemukan kebutuhan-kebutuhan masyarakat dusun Pandian yang relevan dengan badan usaha, maka dapat dirancang sebuah langkah-langkah menuju program CSR. Diharapkan dengan adanya perancangan langkah-langkah menuju program CSR ini maka dapat direalisasikan untuk mencegah terjadinya konflik antara peternakan ayam petelur X dengan masyarakat dusun Pandian.
Downloads
References
Suwandi, Keban, Y. T., dan Martono, E. 2013. Praktik Tanggung Jawab Sosial Perusahaan PT. Bakrie Sumatra Plantations (TBK.) Unit Jambi. Volume 3 No. 2, 17 Agustus 2013, Halaman 117-226.
Untung, Hendrik Budi. 2008. Corporate Social Responsibility. Jakarta: Sinar Grafika.
Warga Tuntut Peternakan Ayam Ditutup. 2013. (online), (http://www.republika.co.id/berita/nasional/jawa-tengah-diy-nasional/13/09/17/mt9vi5-warga-tuntut-peternakan-ayam-ditutup, diakses pada 14 September 2014)
Wahyudi, Isa dan Azheri, Busyra. 2008. Corporate Social Responsibility: Prinsip, Pengaturan dan Implementasi. Intrans Publishing. Indonesia.
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.