HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN KERJA DAN KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT. X DI PASURUAN

  • Fitria Handayani Fakultas Psikologi Universitas Surabaya
Abstract Views: 172 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 1796 times
Keywords: kepuasan kerja, kinerja karyawan

Abstract

Kinerja karyawan merupakan faktor penting untuk diperhatikan oleh perusahaan. Kinerja merupakan hasil kerja yang telah dicapai oleh seorang karyawan dalam melakukan pekerjaannya sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan perusahaan. Kinerja karyawan yang baik dapat mempengaruhi kepuasan kerja pada diri karyawan. Munculnya kepuasan kerja dapat membuat meningkatnya kinerja karyawan. Dalam penelitian ini akan menguji aspek dalam kepuasan kerja manakah yang memiliki hubungan dengan kinerja karyawan. Subjek penelitian adalah karyawan bagian produksi PT. X di Pasuruan. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk menjelaskan hubungan antara kepuasan kerja dan kinerja karyawan PT. X di Pasuruan.  Data kinerja diperoleh dari penilaian kinerja yang dilakukan oleh pihak PT. X, sedangkan data kepuasan kerja diperoleh menggunakan angket tertutup. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi non-parametrik yaitu korelasi Spearman’s, distribusi frekuensi, dan tabulasi silang. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan antara kepuasan kerja dan kinerja karyawan bagian produksi di PT. X (r = 0,293; sig = 0,019). Aspek kepuasan kerja yang memiliki hubungan dengan kinerja karyawan adalah prestasi, pekerjaan itu sendiri, berkembang, kebijakan perusahaan, hubungan dengan supervisor, dan gaji.  Saran bagi penelitian selanjutnya adalah sebaiknya menggunakan alat ukur berupa angket yang dibuat oleh peneliti sendiri untuk mencari data kinerja karyawan. Agar hasil yang didapatkan bisa terlihat dengan jelas apakah antara kinerja karyawan dengan kepuasan kerja memiliki hubungan ataukah tidak.  

Downloads

Download data is not yet available.

References

Barling, J., Iverson, R. D., & Kelloway, E. K. (2003). High Quality Work, Job Satisfaction, and Occupational Injuries. Journal of Applied Psychology, 88(2), 276-283.

Cook, Allison. (2008). Job satisfaction and job performance is the relathionship spurious?. Master of science, Texas A&M University.

Herzberg, F. (1966). Working and the nature of man, World, Cleveland, OH.

Prasetyo, S. (2007). Perbedaan kinerja ditinjau dari status karyawan. Skripsi, tidak diterbitkan, Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, Surabaya.

Ruky, A. (2001). Sistem manajemen kinerja. Jakarta: PT Gramedia.

Widodo. (2009). Upaya peningkatan kinerja sumber daya manusia melalui komitmen dan orientasi belajar. Fakultas Ekonomi Unissula Semarang, Semarang.
Published
2016-03-01