MODEL PENGEMBANGAN SUBJECTIVE WLL-BEING PADA MASA PENSIUN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi subjective well-being pada masa pensiun yang kemudian disusun menjadi sebuah modul persiapan menghadapi masa pensiun dan selanjutnya mengetahui manfaat dari modul ini bagi partisipan penelitian. Partisipan penelitian ini terdiri atas tiga orang partisipan yang akan pensiun dan tiga orang partisipan yang sudah pensiun. Penelitian ini menggunakan metode dengan desain research and development. Pengambilan data asesmen dilakukan dengan observasi dan wawancara, pemberian angket subjective well-being, pemeriksaan psikologis berupa pemeriksaan kecerdasan dan kepribadian, serta pengisian kuesioner ranking dari faktor-faktor yang memengaruhi subjective well-being. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan seseorang dalam menyesuaikan diri pada aspek kehidupan di masa pensiun memengaruhi subjective well-being. Aspek kehidupan yang dominan memengaruhi subjective well-being adalah agama, pendidikan, yaitu pada penelitian ini adalah pendidikan anak-anaknya, pendapatan, kondisi kesehatan fisik, dan harga diri.
Downloads
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.