KOMPETENSI LULUSAN SARJANA STRATA 1 (S1) PSIKOLOGI DALAM MENGHADAPI DUNIA KERJA PADA MAHASISWA PERGURUAN TINGGI “X”
Abstract
Lulusan sarjana adalah calon pekerja yang nantinya akan memasuki dunia kerja. Begitu pula dengan lulusan sarjana Fakultas Psikologi Universitas Surabaya. Lulusan sarjana pastinya memiliki kompetensi tertentu untuk mendukung keberlangsungannya dalam dunia kerja. Kompetensi ini terdiri dari hard skills yang biasa disebut sebagai keterampilan teknis dan pengetahuan akademis, dan soft skills yang biasa disebut sebagai keterampilan non-teknis atau keterampilan interpersonal dan intrapersonal. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan penilaian mahasiswa terhadap kemampuan hard skills maupun soft skills yang dimilikinya dan memaparkan kesenjangan (gap) antara kemampuan yang dimiliki oleh mahasiswa dengan penilaian tingkat kepentingan kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh lulusan sarjana psikologi oleh perusahaan atau tempat kerja, serta melihat kompetensi soft skills terpenting di antara dua puluh tiga soft skills yang telah dirumuskan oleh Direktorat Pendidikan Tinggi (DIKTI). Penelitian ini dilakukan di Fakultas Psikologi Universitas Surabaya dengan sampel penelitian sebanyak 37 mahasiswa yang terdiri dari angkatan 2006-2008. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan angket penilaian kompetensi akan pribadi dan situasi. Data dianalisis dengan analisis gap (selisih antara persepsi akan pribadi dan persepsia akan situasi), uji beda paired sample test (t-test), dan uji korelasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa ada kesenjangan (gap) antara penilaian mahasiswa akan kemampuan yang dimiliki dengan penilaian tingkat kepentingan kompetensi yang diharapkan dimiliki lulusan sarjana Psikologi oleh perusahaan atau tempat kerja. Kesenjangan rata-rata Kesenjangan yang tampak pada hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa masih perlu dibekali dengan kompetensi hard skills dan soft skills yang relevan dengan kompetensi lulusan sarjana strata 1 (S1) Psikologi yang memakai rumusan kompetensi menurut HIMPSI dan DIKTI. Saran yang paling utama ditujukan bagi Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, yaitu diminta melakukan evaluasi pembelajaran dan kegiatan non-akademik serta merancang kurikulum yang berbasis kompetensi.
Downloads
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.