“PROKRASTINASI AKADEMIK, IMPULSIVITAS dan MANAJEMEN WAKTU”
Abstract
Prokrastinasi akademik merupakan penundaan-nundaan dalam bidang akademik. Orang yang melakukan penundaan tersebut dinamakan prokrastinator (Steel, 2003). Dalam teori Steel (2007), salah satu faktor yang memengaruhi prokrastinasi adalah impulsivitas, yaitu kepekaan individu untuk melakukan sesuatu yang mendatangkan reward yang tercepat. Selain itu, prokrastinasi juga terkait dengan kemampuan seseorang untuk mengatur waktu. Tujuan penelitian ini adalah memperdalam pengetahuan kaitan antara impulsivitas, prokrastinasi akademik dan manajemen waktu, terutama untuk menjawab apakah manajemen waktu menjadi mediator dalam kaitan antara impulsivitas dan prokrastinasi akademik. Melalui metode purposive sampling, berhasil diperoleh subjek penelitian yang terdiri dari mahasiswa aktif di Fakultas Psikologi Universitas Surabaya pada semester genap (2008, 2009, 2010 dan 2011) sebanyak 377 orang. Penelitian ini menemukan bahwa impulsivitas berkorelasi negatif dengan manajemen waktu (r=-0.221, p < 0.01), dan berkorelasi positif (r=0.216, p < 0.01) dengan prokrastinasi akademik. Manajemen waktu berkorelasi negatif dengan prokrastinasi akademik (r=-0.189, p < 0.01). Namun demikian, manajemen waktu tidak menjadi mediator dalam hubungan antara impulsivitas dan prokrastinasi akademik.
Downloads
References
Atkinson, P. (1991). Management waktu yang efektif (A. Maulana, Pengalih bahasa). Jakarta: Binarupa Aksara.
Cox, J. & Read, R. (1989). Putting it off ‘til later, procrastination: Causes and Corrections. Baylor Business Review, 7(3), hlm.10-14.
Kartadinata, I. (2008). I love you tomorrow: Manajemen waktu dan prokrastinasi akademik. Anima Indonesian Psychologycal Journal, 23(2), 109-119.
Macan, T. (1990).College Students' Time management: Correlations With Academic Performance and Stress. Journal of Educational Psychology, 82(4), 760-768.
Macan, T. (1994). Time management: Test of a process model. Journal of Applied Psychology, 79(3), 381-391.
Solomon, L. J. & Rothblum, E. D. (1984). Academic procrastination: Frequency and cognitive-behavioral correlates. Journal of Counseling Psychology, 31(4), 503-509.
Steel, P. (2003). The Nature of Procrastination. Diunduh 29 September 2012, dari http://www.ucalgary.ca/files/
haskaynefaculty/procrastination.pdf
Steel, P. (2007). The nature of procrastination: A meta-analytical review and theoretical review quintessential self-regulatory failure. Psychological Bulletin, 133(1), 65-94.
Steel, P. (2010). Arousal, avoidant and decisional procrastinators: Do they exist? Personality and Individual Differences, 48, 926-934.
Van Eerde (2003). Procrastination at work and management training. Journal of psychology, 137(5), 421-434.
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.