PEMANFAATAN MATERIAL ALAM PELEPAH PALEM MENJADI BAHAN BENDA PRODUK
Abstract
Perkembangan dunia desain produk saat ini mengharuskan para desainer untuk mencari inovasi baru dengan pengolahan material, baik material alam maupun buatan. Salah satu material yang masih dianggap sampah adalah pelepah palem tua yang rontok dari pohon utamanya. Hal ini dapat dilihat dari hasil observasi dimana sampah – sampah pelepah palem dibuang dan tidak pernah dimanfaatkan. Tujuan penulis adalah merancang lifestyle produk berupa tas wanita dengan menggunakan material pelepah palem tua. Pelepah palem tua memiliki karakter yang kuat, keras, berwarna cokelat alami serta memiliki tekstur garis – garis vertikal. Metode yang digunakan dalam pembuatan laporan ini adalah metode kualitatif berupa wawancara, observasi, dan eksperimen. Dari hasil eksperimen –didapati bahwa pelepah palem ini dapat diolah menjadi bahan produk lifestyle yakni tas wanita. Melalui berbagai alternatif serta pembuatan mock up, didapati 3 jenis tas yang akan dibuat yakni jenis tas untuk membawa tablet, tas clutch dan tas jinjing yang ketiganya menjadi 1 koleksi. Tas – tas yang didesain memiliki 3 warna utama yakni, putih, hitam, dan cokelat alami pelepah. Ketiga tas ini kemudian didesain dengan gaya desain kubisme dan Art Deco sehingga tas yang dibuat unik, edgy dan memiliki ciri khas sendiri. Citra yang diinginkan dari tas ini adalah kesan natural, eksotik dan edgy, dimana citra ini cocok dengan gaya desain yang diambil. Ketiga tas yang dibuat ini bedasarkan pemilihan responden, hal ini dilakukan agar tas yang terpilih sesuai dengan keinginan dan minat konsumen, serta siap bersaing dengan produk tas lainnya.
Downloads
References
Cronin, Leonard. 1989. Key Guide To Australian Palms Ferns And Allies. Reed: Australia.
Jones, David. 1984. Palms in Australia.Reed:Australia
Palgunadi,Bram. 2008. Disain Produk 3 Aspek – Aspek Disain. ITB: Bandung
Kasali, Rhenald. 2005. Membidik Pasar Indonesia: Segmentasi, targeting dan Positioning. Gramedia pustaka Utama: Jakarta
Haryanto, Leo. Tanaman Palem sebagai Tanaman Hias di Rumah. Trubus edisi Tanaman Hias. 32:21(1993).14
Witono, Joko. Koleksi Palem Kebun Raya Cibodas, Seri Koleksi Kebun Raya-Lipi. 2(2000).6
Witono, Joko. Koleksi Palem Kebun Raya Cibodas, Seri Koleksi Kebun Raya-Lipi. 2(2000).52
Witono, Joko. Koleksi Palem Kebun Raya Cibodas, Seri Koleksi Kebun Raya-Lipi. 2(2000).7
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.