ANALISIS TIME SERIES FAKTOR PENENTU PENANAMAN MODAL ASING (PMA) DI INDONESIA PERIODE 1981-2014
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami faktor-faktor penentu penanaman modal asing (PMA) yang ada di Indonesia. Terdapat enam faktor yang dibahas dalam penelitian ini sebagai variable independen yang dapat mempengaruhi arus masuk PMA tersebut, yaitu Indeks Harga Konsumen (IHK), Produk Domestik Bruto (PDB), Pengangguran, Suku Bunga, Konsumsi Energi, dan Pajak. Metode analisis time series digunakan untuk mengestimasi data dengan periode penelitian dari tahun 1981 sampai dengan 2014. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif karena dalam pelaksanaannya meliputi data, analisis dan interpretasi data. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari World Bank melalui World Development Indicator (WDI), serta data sekunder sebagai data pendukung melalui kepustakaan dan jurnal penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam jangka pendek, Produk Domestik Bruto (PDB) dan pajak memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap penanaman modal asing di Indonesia, namun dalam jangka panjang terdapat empat variabel yang berpengaruh signifikan terhadap penanaman modal asing, yaitu Indeks Harga konsumen (IHK), Produk Domestik Bruto (PDB), konsumsi energi dan pajak. Terdapat indikasi bahwa ekuilibrium jangka pendek akan mengarah pada ekuilibrium jangka panjang dengan kecepatan penyesuaian yang moderat.
Downloads
References
BKPM. (2014). Perkembangan Realisasi Investasi PMA. Jakarta : Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
BKPM. (2016). Indonesia Sebagai Negara Tujuan Investasi. Jakarta : Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
Boateng, Agyenim. (2015). Examining the determinants of inward FDI: Evidence from Norway. Procedia – Economic Modelling 47 (2015) 118–127.
Boediono. (2013). Ekonomi Makro Edisi Keempat. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.
Case, Karl E., Fair, Ray C. (2007). Principles of Economics First Edition. New Jersey : Prentice Hall.
Charles W.L, Chow-Hou Wee, Krishna Udayasankar. (2014). Bisnis Internasional Perspektif Asia. Jakarta : Salemba Empat.
Febriana, Asri. (2014). Foreign Direct Investment (FDI) di Indonesia dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jurnal Ekonomi dan Studi Pembangunan, Vol. 15, No.2, hlm.109-117.
Gedik. (2013). Faktor-faktor yang Menentukan Penanaman Modal Asing di Indonesia. Jurnal Manajemen & Bisnis Vol 11 No. 01, ISSN1693-7619.
Gujarati, Damodar N. (2004). Basic Econometrics, 4th Edition. McGraw-Hills.
Hindrayani. (2010). Investasi Asing Langsung di Indonesia dan Faktor yang Mempengaruhinya. Jurnal Akuntansi & Keuangan Vol. 4, No. 1, Mei 2002: 17 - 35. ISSN : 1979-4878.
Jhingan, M.L. (2012). Ekonomi Pembangunan dan Perencanaan. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.
Khatun, Fahmida. (2015). Foreign Direct Investment in the Energy Power Sector in Bangladesh : Implication for Economic Growth. Procedia - Renewable and Sustainable Energy Reviews 52 (2015) 1369-1377.
Li, Jun I. (1999). Income Taxation and Foreign Direct Investment in China. The International Tax Journal, Vol 25 No 2.
Mahyus, Ekananda. (2016). Analisis Time Series Ekonometrika Edisi 2. Jakarta : Mitra Wacana Media.
Mallampally, Sauvant. (1999). Foreign Direct Investment In Developing Country. Journal Finance and Development, Vol. 36 No 1.
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.