PERANCANGAN PLASTIC BOTTLE-WASTE BANK DAN STRATEGI SOSIALISASI PROGRAM SECARA OFFLINE UNTUK MEWUJUDKAN SUSTAINABLE CAMPUS
Abstract
Sampah botol atau cup plastik yang menyumbang volume sampah yang besar di kampus biasanya dibuang di tempat sampah biasa sehingga akan tercampur dengan berbagai jenis sampah lainnya. Pencampuran berbagai jenis sampah ini akan menimbulkan proses daur ulang yang lebih panjang atau tidak didaur-ulang. Solusi permasalahan sampah yang difokuskan pada sampah botol plastik ialah penggunaan plastic bottle waste bank (bank sampah botol plastik “BSBP”). BSBP memiliki bentuk dasar botol dengan tinggi 240 cm, diameter 100 cm dan mampu menampung sekitar 1440 botol. BSBP akan memiliki warna merah kombinasi kuning. BSBP juga akan dilengkapi dengan counter yang dapat mengukur jumlah penggunanya dan stiker yang berisi langkah penggunaan. Selanjutnya, untuk implementasi BSBP diperlukan strategi sosialisasi secara offline dan online. Penelitian ini dikhususkan pada cara offline. Beberapa strategi sosialisasi yang dilakukan adalah memperkenalkan langsung dari mouth-to-mouth, membuat teaser excitement pamphlet dan poster, bekerja sama dengan organisasi-organisasi di Ubaya, memperkenalkan program melalui Warta Ubaya, pengumpulan sampah dari meeting, dan mengadakan event-event khusus. Setelah sampah plastik terkumpul, selanjutnya diolah menggunakan mesin pencacah. Mesin pencacah akan mencacah botol menjadi potongan kecil, yang selanjutnya dapat dijual dan diproses di mesin daur ulang plastik.
Downloads
References
Sharp, L. (2009). Higher education: the quest for the sustainable campus. Sustainability: Science, Practice, & Policy, 5(1).
Wijnen, 2004, The six phases of projectmanagement. (http://www.projectmanagement-training.net/book/chapter1.html)
- Articles published in CALYPTRA are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and the journal, link to the license, indicate if changes were made, and redistribute any derivative work under the same license.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to CALYPTRA to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.
- By publishing in CALYPTRA, authors grant any third party the right to use their article to the extent provided by the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International license.