HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI USER TERHADAP INTEGRITAS DENGAN TRUST PADA KARYAWAN OUTSOURCING

  • Adrian Susanto Fakultas Psikologi Universitas Surabaya
Abstract Views: 643 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 775 times
Keywords: trust, integritas, persepsi, karyawan outsourcing

Abstract

Peran sumber daya manusia merupakan aset penting yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan suatu perusahaan. Rasa percaya (trust) antar sumber daya manusia menjadi faktor yang penting bagi perkembangan suatu perusahaan. Maraknya penggunaan karyawan outsourcing membuat trust menjadi hal yang semakin penting, karena suatu perusahaan akan menggunakan jasa karyawan outsourcing ketika perusahaan tersebut memiliki trust pada perusahaan penyedia jasa karyawan outsourcing yang digunakannya. Berdasarkan fenomena yang ditemukan, banyak user yang mengajukan komplain pada perusahaan penyedia jasa karyawan outsourcing terkait integritas kerja karyawan outsourcing. Namun meski banyak komplain yang diberikan, user tetap menggunakan jasa karyawan outsourcing ini. Dari fenomena tersebut, maka penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara persepsi user terhadap integritas karyawan outsourcing dengan trust pada penggunaan jasa karyawan outsourcing. Subjek penelitian ini adalah staf dalam perusahaan yang menggunakan jasa cleaning service outsourcing (N=100) yang dapat secara langsung berinteraksi maupun mengamati hasil kerja dan perilaku karyawan cleaning service outsourcing yang bekerja di perusahaan tempat subjek penelitian bekerja. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik accidental sampling. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Hipotesis penelitian diuji dengan Spearman’s rank order correlation. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara persepsi user terhadap integritas karyawan outsourcing dengan trust pada penggunaan jasa karyawan outsourcing (r = 0,674; p = 0,000 di mana p < 0,05). Persepsi user terhadap integritas karyawan outsourcing berpengaruh sebesar 45,43% terhadap trust. Dari penelitian ini disarankan kepada perusahaan penyedia jasa outsourcing untuk lebih meningkatkan integritas karyawannya, terutama pada aspek keengganan untuk merasionalisasi perilaku berprinsip.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ayuningtyas, A. (2009). Hubungan antara Konflik Interpersonal dengan Trust terhadap Atasan. Skripsi, tidak diterbitkan, Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, Surabaya.

Arlianto, A.B. (2008). Persepsi Karyawan Terhadap Sistem Checklock. Skripsi, tidak diterbitkan, Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, Surabaya.

Azwar, S. (2003). Sikap manusia teori dan pengukurannya.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Bachmann, R. & Zaheer, A. (2006). Handbook Trust Research. MPG Books Ltd, Bodmin, Cornwall.

Dirks, K. T. & Ferrin, D.L. (2002). Trust in Leadership: Meta-Analytic Findings and Implications for Research & Practise. Journal of Applied Psychology, 87 (4), 611- 628.

Divisi Riset PPM Manajemen. (2008). Paper Outsourcing. Dipetik Oktober 12, 2012, dari ppmmanajemen.ac.id : http://ppm-manajemen.ac.id/wpcontent/.../PAPEROUTSOURCING-final1

Dunn, C. P. (2009). Integrity Matters. International Journal of Leadership Studies. Vol. 5.

Hasibuan, M. (2003). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara Jakarta.

Hosmer, L.T. (1995). Trust: The Connecting Link between Organizational Theory & Philosophical Ethics. Academy of Management Review. 20(2). 379- 403.

Hwee Hoon Tan, et al. (2009). Trust in Coworkers and Trust in Organizations. The Journal of
Psychology, 143(1), 45–66.

Kaiser, R.B. & Hogan, R. (2010). How to (And How Not to) Assess The Integrity of Managers. Consulting Psychology Journal. Vol. 62, p.216-234.

Liliani (2008). Hubungan antara Trust dengan Organizational Commitment. Skripsi, tidak
diterbitkan, Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, Surabaya.

Mayer, et al. (1995). An Integrative Model of Organizational Trust. The Academy of Management Review. Vol.20, p.709-734.

Palanski, M. E. & Yammarino, F.J. (2007). Integrity and Leadership:: Clearing the Conceptual Confusion European Management Journal. Vol. 25, p.171- 184.

Palanski, M. E. & Yammarino, F.J. (2009). Integrity and Leadership: A Multi- Level Conceptual Framework. The Leadership Quarterly. Vol. 20, p.405- 420.

Robbins, S.P. (2003). Organizational Behavior. Ed. 10. Jakarta : Gramedia.

Ristig, K. (2009). The Impact of Perceived Organizational Support and Trustworthiness on Trust. Management Research News. Vol. 32, p.659- 669.

Schlenker, B. R. (2008). Integrity and character: Implications of principled and expedient ethical ideologies. Journal of Social and Clinical Psychology, 27(10), 1078-1125.
Published
2013-09-20