STUDI DESKRIPTIF PERILAKU PENONTON PADA EVENT PERTANDINGAN DBL DI SURABAYA

  • Eilien Pangestu Jurusan Manajemen Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya
Abstract Views: 113 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 127 times
Keywords: Perilaku Konsumen, Event, Olahraga

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan perilaku penonton pada event pertandingan DBL di Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah riset deskriptif dengan menggunakan 8 elemen perilaku konsumen yang meliputi : Apa yang dibeli, Siapa yang membeli, Siapa yang mempengaruhi dalam membeli, Mengapa membeli, Dimana membeli, Kapan membeli, Seberapa sering membeli, Apa yang dirasakan setelah pembelian. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 127 responden, dan untuk menjawab masalah penelitian maka metode pengolahan data yang digunakan adalah tabel frekuensi, presentasi diagram batang, dan tabulasi silang. Penelitian ini mendapat temuan bahwa berdasarkan pada jenis kelamin jumlah responden perempuan lebih banyak dari pada jumlah responden laki-laki. Berdasarkan distribusi frekuensi usia dengan jumlah terbanyak usia 15-25 tahun dengan pekerjaan / profesi sebagai pelajar. Jenis tiket yang paling banyak dibeli adalah jenis tiket reguler, pihak yang paling banyak mempengaruhi untuk menonton adalah teman, alasan utama adalah menonton teman / keluarga / sekolah yang bertanding, membeli tiket paling banyak pada loket di DBL, waktu untuk menonton paling banyak adalah saat teman / keluarga / sekolah bertanding dengan frekuensi menonton 3 kali – 5 kali dalam satu tahun. Berdasarkan apa yang dirasakan setelah menonton sebagian besar responden merasa senang dan terhibur setelah menonton event pertandingan DBL di Surabaya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2013-09-20