PEMBUATAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN SUB DISTRIBUTOR LPG CV. X BERBASIS WEB

  • Aprian Tri Herlambang Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Surabaya
Abstract Views: 77 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 82 times
Keywords: Sistem Informasi Manajemen, CodeIgniter

Abstract

CV.X adalah perusahaan yang bergerak pada bidang penjualan dan pembelian LPG berjenis 3 Kg dan 12 Kg. CV.X memiliki beberapa karyawan yang bertugas pada masing – masing bagian. Setiap bagian memiliki kepala pegawai yang bertanggung jawab atas seluruh bawahannya. CV.X masih menjalankan semua aktifitasnya secara konvensional, baik itu transaksi penjualan dan pembelian, pembuatan jadwal, pembuatan laporan, dan perhitungan stok. Akibatnya perhitungan laba rugi menjadi terhambat karena harus mengecek berkas – berkas yang ada untuk merekapitulasi. Selain itu, pembuatan jadwal juga masih belum terorganisir dengan baik yang berakibat pada terlambatnya pengiriman LPG. Perhitungan stok juga sering kali bermasalah akibat kelalaian dalam perhitungan. Hal ini menyulitkan pihak manajemen dalam mengatur perusahaan. Dari permasalahan yang sudah disebutkan di atas, dapat disimpulkan bahwa CV. X membutuhkan sebuah sistem yang dapat menampung semua aktifitas dalam CV. X dan mengolah aktifitas tersebut menjadi informasi. Untuk itu dibuatlah sistem informasi sub distributor LPG CV.X berbasis web. Sistem informasi manajemen ini dibuat agar dapat membantu aktifitas – aktifitas dalam CV. X serta mengolahnya menjadi sebuah informasi. Informasi – informasi hasil olaha sistem dapat digunakan untuk mengatur, mengawasi, dan juga sebagai bahan pertimbangan arah perusahaan ke depan. Sistem ini dibuat menggunakan framework CodeIgniter. CodeIgniter menggunakan struktur MVC sehingga kode yang dihasilkan menjadi terstruktur dan memiliki standar yang jelas. Evaluasi terhadap sistem informasi manajamen dialukan dengan 2 tahap, yaitu verifikasi dan validasi. Dari hasil uji coba dan evaluasi dapat disimpulkan bahwa sistem ini dapat membantu CV. X dalam mengelola transaksi yang terjadi dalam CV. X. Selain itu dengan adanya sistem ini, pihak manajemen mendapat informasi yang lebih akurat untuk mengawasi dan mengatur CV. X.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Daqiqil, Ibnu. 2011. Framework Codeigniter, Sebuah Panduan dan Best Practice. http://www.mediafire.com/?ut5u81h41gvxeeg : E – BOOK, diunduh pada tanggal 19 April 2015.

Kroenke, D.M. 2012. Database Processing : Fundamental, Design and Implementation (12th ed). USA : Perason Education, Inc.

Laudon, Kenneth C. 2010. Management Information Systems : Managing the Digital Firm.USA : Pearson.

McLeod, R. 2001. Sistem Informasi Edisi 7 Jilid 2. Jakarta : Prenhallindo.

Object Management Group. 2014. Business Process Model and Notations v2.0. http://www.bpmn.org/ : E – BOOK , diunduh pada tanggal 19 April 2015.

Pangestu, Danu W. 2008. Teori Dasar Sistem Informasi Manajemen. http://ilmukomputer.org/2008/08/01/teori-dasar-sistem-informasi-manajemen-sim/ : INTERNET, diakses pada tanggal 31 Mei 2015.

Sardi, Irawan. 2004. Manajemen, Desain, dan Pengembangan Situs Web Dengan Macromedia Dream Weaver MX 2004 dan Adobe Photoshop CS. Jakarta : PT. Elex Media Komputindo.

Stoner, F. 1996. Manajemen Jilid II, Yogyakarta : BPFE.

Supriyanto .2005. Pengantar Teknologi Informasi. Jakarta : Salemba Infotek.
Published
2015-09-01