ANALISIS SWOT PENGEMBANGAN USAHA ADIGUNA MEBEL SURABAYA (Studi Kasus di Adiguna Mebel Surabaya)

  • Qonita Afatsyar Jurusan Ilmu Ekonomi Fakultas Bisnis Dan Ekonomika Universitas Surabaya
Abstract Views: 755 times
PDF - FULL TEXT Downloads: 7776 times
Keywords: Usaha Mebel, Analisis SWOT, Matriks IFAS, Matriks EFAS

Abstract

Penelitian ini menganalisis kondisi lingkungan internal dan eksternal sebuah perusahaan mebel di Surabaya dan membangun strategi yang tepat untuk pengembangan usaha ke depan. Penelitian ini menggunakan analisis SWOT dengan menggali data kualitatif yang diukur dengan kuantifikasi skala likert. Pengumpulan data diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi dengan studi kasus Toko Adiguna Mebel. Penelitian ini menganalisis dengan menggunakan pembobotan dan penskoran dalam matriks IFAS (Internal Strategic Factors Analysis Summary) dan EFAS (External Factors Analysis Summary) dengan menentukan terlebih dahulu variabel-variabel dari faktor internal dan eksternal. Hasil penelitian dari masing-masing variabel pada matriks EFAS dan IFAS digabungkan pada tabel penggabungan EFAS+IFAS, dan dilanjutkan dengan kuadran SWOT setelah itu diakhiri dengan Matriks SWOT untuk lebih mengembangkan strateginya. Temuan penelitian menunjukkan bahwa strategi yang tepat untuk diterapkan di masa yang akan datang adalah strategi agresif atau strategi pertumbuhan. Strategi agresif atau strategi pertumbuhan yang dapat diterapkan adalah peningkatan volume penjualan dan perluasan pangsa pasar Adiguna Mebel. 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amril. 2003. Analisis Eksistensi Industri Perkayuan Sebagai Sektor Pemimpin (Leading Sector) di Provinsi Jambi. Jurnal Manajemen dan Pembangunan Vol. 2 no. 01 ISSN

Jogiyanto. 2008. Metodologi Penelitian Sistem Informasi. Yogyakarta: Andi Offset

Moleong, Lexy J. 2004. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Bisnis (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta

Sulistyo-Basuki. 2006. Metode Penelitian. Jakarta: Wedatama Widya Sastra dan Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia

Rangkuti, Freddy. 2009. Analisis SWOT:Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama

Rangkuti, Freddy. 2013. Teknik Membedah Kasus Bisnis Analisis SWOT Cara Perhitungan Bobot, Rating, dan OCAI. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
Published
2018-03-01