Pengaruh Pemberian Madu dari Lebah Apis mellifera, Apis cerana, dan Trigona sp. terhadap Beberapa Parameter Biokimia pada Mencit yang Diuji dengan Metode WFST

  • Mukti Priastomo Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Kefarmasian “Farmaka Tropis”, Fakultas Farmasi Universitas Mulawarman, Samarinda, Indonesia
  • I Ketut Adnyana Kelompok Keahlian Farmakologi dan Klinis, Sekolah Farmasi, Institut Teknologi Bandung, Bandung, Indonesia
  • Sukrasno Sukrasno Kelompok Keahlian Bahan Alam, Sekolah Farmasi, Institut Teknologi Bandung, Bandung, Indonesia
  • Kusnaedi Kusnaedi Kelompok Keahlian Farmasi Olahraga, Sekolah Farmasi, Institut Teknologi Bandung, Bandung, Indonesia
Abstract Views: 3371 times
PDF Downloads: 1501 times
Keywords: Madu, Swimming, Glukosa, Lebah

Abstract

Lebah madu merupakan golongan serangga yang dapat menghasilkan madu. Produk madu ini dihasilkan dari nectar yang diolah oleh lebah madu sebagai cadangan makanan bagi koloni lebah madu. Komposisi kimia yang terkandung pada madu menjadikan produk alam ini memiliki manfaat yang banyak. Salah satunya adalah manfaat untuk meningkatkan stamina. Peningkatan aktivitas dapat menurunkan stamina dan menimbulkan kelelahan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan efek anti lelah dari tiga jenis madu yang banyak digunakan di Indonesia, yaitu madu Apis mellifera, Apis cerana, dan Trigona sp. Pengujian anti lelah dilakukan dengan mengukur efek anti lelah secara fisik dan biokimia terhadap hewan coba mencit jantan dengan menggunakan metode Weight-loaded Forced Swimming Test (WFST). Madu digunakan pada pengujian dengan pemberian oral menggunakan dosis 10,40 g/kg yang dilanjutkan dengan pengamatan waktu aktivitas serta uji biokimia darah dengan parameter glukosa darah, asam laktat, serta glikogen pada otot dan hati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga jenis madu yang diujikan dapat memberikan efek anti lelah dibanding kelompok kontrol, dimana madu Apis cerana menunjukkan hasil yang lebih baik dari dua kelompok sampel lainnya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-12-22
How to Cite
Priastomo, M., Adnyana, I. K., Sukrasno, S., & Kusnaedi, K. (2020). Pengaruh Pemberian Madu dari Lebah Apis mellifera, Apis cerana, dan Trigona sp. terhadap Beberapa Parameter Biokimia pada Mencit yang Diuji dengan Metode WFST. MPI (Media Pharmaceutica Indonesiana), 3(2), 80-87. https://doi.org/10.24123/mpi.v3i2.3042
Section
Original Research Articles